Hasil Semifinal Piala FA 2023-2024: Man United Susah Payah Kalahkan Coventry City

Sport Kita – Manchester United ke final Piala FA 2023-2024, usai dengan susah payah mengatasi perlawanan Coventry City di Semifinal FA Cup 2023-2024. Bermain imbang 3-3 di waktu normal, MU menang dengan skor 4-2 di babak adu penalti.

Manchester United menguasai jalannya pertandingan di menit-menit awal. Man United berhasil memecah kebuntuan pada menit 23 via gol Scott McTominay. Gelandang asal Skotlandia itu menyambut umpan silang Diogo Dalot dengan sontekannya untuk menjebol gawang Coventry. Skor berubah 1-0 untuk keunggulan MU

Bacaan Lainnya

Diakhir babak pertama, MU berhasil menggandakan keunggulan, pada menit 45+1, lewat gol Harry Maguire yang menanduk bola hasil sepak pojok Bruno Fernandes. Skor tersebut pun bertahan hingga turun minum.

Pabak Kedua Man United kembali tancap gas menyerang di awal babak kedua. Pada menit 47, Bruno Fernandes nyaris menambah keunggulan mereka, tetapi tendangan placing-nya yang melengkung ke tiang jauh masih menyamping tipis di sisi kanan gawang.

Pada menit 58, Manchester United berhasil memperlebar keunggulan mereka menjadi 3-0. Kali ini, giliran Bruno Fernandes yang mencetak gol dengan tendangan mendatarnya dari dalam kotak penalti yang berbelok arah setelah mengenai pemain lawan sehingga mengecoh Bradley Collins.

Keasyikan menyerang, Man United kebobolan pada menit 71 oleh Ellis Simms. Sang striker menyambar umpan silang Fabio Tavares dengan sebuah tendangan mendatar yang tak mampu dijangkau oleh Andre Onana. Skor berubah 1-3.

Delapan menit berselang, Coventry berhasil memangkas ketertinggalan mereka menjadi 2-3. Sebuah tendangan keras Callum O’Hare mengenai badan Aaron Wan-Bissaka yang membuat bola berubah arah dan melambung hingga membuat Onana terdiam melihat bola masuk ke gawangnya.

Pada menit 84, Coventry kembali mengancam gawang Man United lewat tendangan voli Victor Torp. Beruntung Onana berada di posisi yang tepat sehingga bisa menepisnya dengan baik.

Petaka didapat Man United pada menit 90+3. Wasit menunjuk titik putih setelah Wan-Bissaka melakukan handball di kotak terlarang. Haji Wright yang ditunjuk sebagai algojo pun sukses melakukan tugasnya dengan baik sehingga membuat skor imbang 3-3, yang bertahan hingga babak kedua usai.

Pada babak perpanjangan waktu kedua tim saling jual beli serangan, namun tak gol tambahan tercipta bagi kedua tim, laga dilanjutkan dengan adu penalti.

Pada babak Adu Penalti Casemiro yang ditunjuk sebagai algojo pertama Man United gagal melakukan tugasnya karena tendangannya ditepis oleh Collins. Kemudian, Coventry unggul 1-0 lewat eksekusi apik Haji Wright.

Setelah itu, dua penendang Setan Merah, Diogo Dalot dan Christian Eriksen berhasil mencetak gol. Sementara Coventry hanya mampu menambah gol lewat Torp, sedangkan O’Hare yang menjadi penendang ketiga gagal karena sepakannya dihalau Onana.

Kemudian, eksekusi Bruno Fernandes membuat Man United berbalik unggul 3-2 karena tendangan Ben Sheaf melambung ke atas mistar gawang.

Kemenangan Setan Merah dipastikan oleh Rasmus Hojlund sebagai pengeksekusi terakhir yang membuat mereka menang 4-2 di babak adu penalti.

Kemenangan ini sekaligus membawa Man United melaju ke partai final. Setan Merah akan bersua dengan Manchester City yang mengalahkan Chelsea dengan skor 1-0 di semifinal lain.

Susunan pemain :

COVENTRY CITY (4-5-1): Bradley Collins; Joel Latibeaudiere, Bobby Thomas, Liam Kitching, Jake Bidwell; Ben Sheaf, Josh Eccles, Milan van Ewijk, Haji Wrigh, Callum O’Hare; E. Simms.

Cadangan: Luis Binks, Jay Dasilva, Liam Kelly, Jamie Allen, Ben Wilson, Matt Godden, Victor Torp, Fabio Tavares, Kai Andrews.

MAN UNITED (4-5-1): Andre Onana; Diogo Dalot, Casemiro, Harry Maguire, Aaron Wan-Bissaka; Scott McTominay, Kobbie Mainoo, Alejandro Garnacho, Marcus Rashford, Bruno Fernandes; Rasmus Hojlund.

Cadangan: Altay Bayindir, Christian Eriksen, Amad Diallo, Antony, Omari Forson, Harry Amass, Habeeb Ogunneye, Louis Jackson, Ethan Joseph Wheatley.

Baca berita kami di GOOGLE NEWS

Pos terkait

Tinggalkan Balasan